Grebeg Kamardikan Angkat Semangat Tokoh Lokal

Grebeg Kamardikan Angkat Semangat Tokoh Lokal

KORANBERNAS.ID – Pesta rakyat Grebeg Kamardikan 2019, Sabtu  (24/9/2019), di Alun-alun Purworejo berlangsung meriah.

Event ini diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purworejo melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) dalam rangka HUT ke-74 RI.

Peserta berasal dari 9 SMA dan SMK. Masing-masing sekolah mengusung tokoh kepahlawanan nasional atau lokal.

SMAN 7 mengangkat tema tokoh komponis WR Supratman, SMAN 1 menampilkan pahlawan perang Babad Loano Purworejo semasa abad ke-18 dan SMA Bruderan mengusung pahlawan nasional Oerip Soemoharjo putra daerah Purworejo.

Sedangkan SMKN 3 mengusung fragmen dokter Tjitrowardoyo,  kakek buyut dari Presiden ke-3 RI BJ Habibie asal Kelurahan Baledono Kecamatan Purworejo.

SMAN 7 mengusung tokoh komponis WR Supratman asal Desa Somongari Kaligesing. (w asmani/koranbernas.id)

Kepala Disparbud Purworejo, Agung Wibowo, kepada koranbernas.id mengatakan kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun.

“Tahun ini temanya kepahlawanan. Setiap tahun kami buat berbeda-beda. Tujuan grebeg untuk memupuk semangat patriotik kepahlawanan masyarakat Purworejo," ujarnya.

Dia berharap semangat para pahlawan menular ke masyarakat. Grebeg merupakan agenda rutin Disparbud untuk masyarakat Purworejo maupun dari luar kabupaten itu.

"Purworejo memiliki beberapa event seni budaya ataupun pariwisata  cukup andal yang bisa dikunjungi wisatawan," terang Agung.

Bupati Purworejo Agus Bastian memberikan potongan tumpeng kepada legiun veteran RI saat menghadiri Grebeg Kamardikan di Alun-alun Purworejo, Sabtu (24/8/2019). (w asmani/koranbernas.id)

Kegiatan tersebut ke depan bisa menggairahkan pariwisata dan seni budaya sehingga terjadi multiplier efek. Penjual makanan dan jasa meraup untung.

Bupati Purworejo Agus Bastian dalam sambutannya mengatakan Grebeg Kamardikan sebagai upaya menyambut destinasi wisata baru yang dikemas dengan Romansa Purworejo 2020.

"Purworejo akan menghadapi perubahan besar," kata bupati.

Romansa Purworejo diyakini mampu mendatangkan wisatawan lokal maupun mancanegara. Setelah Yogyakarta International Airport (YIA) beroperasi penuh, banyak wisatawan mampir. (sol)