Berbalut Budaya, Pelajar SMAN 2 Bantul Pawai di Malioboro

Berbalut Budaya, Pelajar SMAN 2 Bantul Pawai di Malioboro
Pelajar SMA Negeri 2 Bantul pawai edukasi di Malioboro. (sariyati wijaya/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Dalam rangka Panen Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), pelajar SMA Negeri 2 Bantul menggelar pawai edukasi di sepanjang Jalan Malioboro, Minggu (21/5/2023) sore.

Start dari Gedung DPRD DIY, peserta pawai menyusuri kawasan wisata yang menjadi jantungnya Kota Yogyakarta tersebut dan finish di Benteng Vredeburg. Sepanjang rute, masyarakat memadati untuk menyaksikan berbagai perform dalam P5#3 dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan Bangkit Lebih Kuat Berdiri Lebih Hebat dalam Semangat Belajar Merdeka.

Humas acara, Rr Sitaresmi MPd, kepada koranbenas.id di lokasi mengatakan pawai edukasi dilaksanakan masih dalam momen  Hari Kebangkitan Nasional 2023 sekaligus sebagai wujud Sekolah Adiwiyata yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. Pawai diikuti 288 siswa kelas X yang naik kelas XI dengan 22 guru pendamping.

Mereka berkelompok membuat perform dengan subtema yang bisa dipilih yakni Air, Energi, Sampah dan Keanekaragaman Hayati.

Melalui pawai edukasi berbalut budaya itu, siswa dan siswi membawa pesan-pesan pelestarian alam berupa tulisan serta  kostum yang dikenakan ataupun membagikan replika bibit. Selain itu, juga maskot yang menggambarkan empat subtema.

"Para siswa mempersiapan pawai edukasi ini selama tiga bulan. Yang menjadi poin bukan sebatas perform mereka saja, namun prosesnya. Bagaimana para siswa itu menentukan tema, berdiskusi, bekerja sama dan melaksanakan keputusan bersama," kata Sita.

Kemeriahan pawai edukasi SMA Negeri 2 Bantul di Malioboro, berbalut budaya. (sariyati wijaya/koranbernas.id)

Nilai-nilai inilah yang kemudian ditanamkan pada karakter siswa didik di sekolah yang beralamat di Jalan RA Kartini Bantul tersebut.

Sita menambahkan dalam satu tahun para siswa melaksanakan projek tiga kali. Projek yang ditampilkan di Malioboro adalah ketiga menjelang kenaikan kelas. Pawai panen projek di Malioboro baru pertama kali dilaksanakan oleh SMA Negeri 2 Bantul.

Tujuan kegiatan ini, pertama, kampanye edukasi tentang gaya hidup berkelanjutan yang meliputi konservasi energi, konservasi air, konservasi keanekaragaman hayati dan pengelolaan sampah.

Kedua, pembentukan karakter unggul siswa dalam projek Profil Pelajar Pancasila pada elemen akhlak terhadap lingkungan, bernalar kritis, kreatif dan bergotong royong. Ketiga, memperingati hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2023 sekaligus melaksanakan program sekolah Adiwiyata Mandiri.

Seorang penonton, Riyadi asal Jetis Bantul mengatakan pawai seperti ini sangat bagus. Selain untuk pertunjukan budaya di Malioboro dan menghibur wisatawan juga memberikan pesan kepada semua tentang perlunya menjaga lingkungan dalam rangka hidup berkelanjutan. "Bagus ini," katanya. (*)