Anggaran Proyek 28 Ruas Jalan dan Empat Jembatan di Kebumen Rp 77 Miliar

Padahal pembangunan jalan justru lebih banyak di daerah di luar Kota Kebumen.

Anggaran Proyek 28 Ruas Jalan dan Empat Jembatan di Kebumen Rp 77 Miliar
Salah satu proyek jalan tahun anggaran 2023. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Tahun anggaran 2023 terdapat 24 proyek jalan dan empat proyek pembangunan jembatan di Kabupaten Kebumen. Nilai anggarannya mencapai Rp 77,2 miliar.

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto menjelaskan, anggaran untuk perbaikan atau pembangunan serta jembatan bersumber dari APBD kabupaten dan sebagian bantuan Provinsi Jateng.

"Pekerjaan ada yang sudah selesai dan sedang dalam pekerjaan," kata Arif Sugiyanto, Senin (28/8/2023).

Menurut dia, pembangunan infrastruktur merupakan salah satu program yang setiap tahun dicanangkan, seperti perbaikan jalan, jembatan, drainase, talud. “Pembangunan infrastruktur dilakukan secara bertahap,” jelasnya.

ARTIKEL LAINNYA: Angka Stunting Tertinggi di Daerah Lumbung Pangan, Terjadi Akibat Kelengahan Orang Tua

Pembangunan infrastruktur setiap tahun terus dilakukan di sejumlah wilayah, baik itu jalan maupun jembatan. "Kemarin saya meninjau pembangunan jembatan di Kedungwringin, Sempor, di sana jalur transportasinya harus menyeberangi sungai, dan itu sempat viral, sekarang sedang kita bangun jembatan," kata Arif Sugiyanto.

Pembangunan infrastruktur di sejumlah daerah, lanjut dia, menepis anggapan segelintir orang yang menyebut pembangunan hanya dipusatkan di kota. Padahal pembangunan jalan justru lebih banyak di daerah di luar Kota Kebumen.

"Mengedepankan aspek pemerataan, sama sekali tidak hanya dipusatkan di kota, wilayah juga kita bangun, dan itu terus kita lakukan secara bertahap," ujar bupati.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Kebumen Joni Hernawan menambahkan, tahun anggaran 2023 melalui usulan Inpres Jalan Daerah pada tahap awal akan mulai dikerjakan sejumlah ruas jalan.

ARTIKEL LAINNYA: Pemkab Sleman Terima 30 PNS Magang dari Kota Metro Lampung

Tahun ini ada juga perbaikan jalan Witomartan - Tambakmulyo (Jalan Daendels) Jalan Tegalrerno - Pandankuning (Jalan pendukung Shrimp Estate), ruas jalan Karangbolong - Ayah (jalan lingkar Ayah).

Ruas yang lain terus diupayakan pembangunannya dari Inpres Jalan Daerah pada tahun berikutnya. (*)