Pasang Stiker jadi Ajakan Patuhi Prokes

Pasang Stiker jadi Ajakan Patuhi Prokes

KORANBERNAS.ID,PURWOREJO--  Setiap rumah di RW I Kelurahan Baledono, Kecamatan Purworejo dipasangi stiker himbauan warga tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes). Pemasangan stiker tersebut adalah bentuk edukasi kepada masyarakat agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan, mengingat belakangan kasus Covid-19 kian meningkat.

Kegiatan dimulai secara simbolis oleh Lurah Baledono Firman Isyanto yang juga merupakan ketua satgas PPKM mikro Kelurahan Baledono di salah satu rumah warga. Turut hadir dalam kegiatan pemasangan stiker perwakilan Puskesmas Purworejo serta Babinsa dan Babinkamtibmas setempat.

Hary Setiadi, inisiator kegiatan yang juga merupakan Penyuluh Sosial dari Kementerian Sosial menyampaikan, acara ini adalah edukasi kepada masyarakat khusunya di RW I Kelurahan Baledono, Kecamatan Purworejo mengenai penerapan protokol kesehatan.

Edukasi yang bertemakan "Ayo Patuhi 5 M" tersebut diberikan melalui pemasangan stiker penerapan prokes yang ditempel di rumah-rumah warga. Edukasi diberikan, ungkap Hary, agar masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan 5 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangu mobilitas. Mengingat penyebaran Covid-19 di Kabupaten Purworejo belakangan juga kian meningkat.

"Hal tersebut terjadi karena kurangnya kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan prokes," ungkap Hary, Selasa (22/6/2021).

Hary mengatakan, penempelan stiker dilakukan kepada 150 rumah yang ada di RW I Kelurahan Baledono. Pemasangan stiker diserahkan kepada masing-masing Ketua RT. 

"RT I ada 35 rumah, RT II ada 20 rumah, RT III ada 31 rumah, RT IV ada 16 rumah, RT V ada 18 dan RT VI ada 23 rumah," paparnya.

Nantinya, lanjut Hary, juga akan ada edukasi penerapan prokes dari Puskesmas Purworejo yang akan disebarluaskan melalui masing-masing ketua RT kepada warga yang ada pada lingkungannya.

"Dengan harapan warga akan kembali patuh terhadap prokes yaitu 5 M, agar memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ungkapnya.

Sementara itu, Lurah Baledono, Firman Isyanto sangat mengapresiasi kegiatan edukasi protokol kesehatan tersebut. Diharapkan sosialisasi dengan pemasangan stiker ini bisa lebih efektif dan warga semakin patuh dengan protokol kesehatan.

"Kami dukung pemasangan stiker sebagai sosialisasi protokol kesehatan," sebut Firman.

Akan tetapi, lanjut Firman, warga juga tetap harus saling mengingatkan agar ketertiban dalam pelaksanaan pelaksanaan bisa berjalan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Purworejo. Firman menambahkan, apabila ada warga yang melakukan isolasi mandiri, pihaknya menghimbau untuk memasang tulisan isolasi mandiri didepan rumahnya agar diketahui jika ada yang ingin bertamu.

"Tulisan diharapkan yang halus dan tidak mengandung provokasi agar tidak ada hal negatif yang ditimbulkan," katanya.(*)