Lewat One Pride MMA, BEI Jogja Dorong Pertumbuhan Investor Baru

Lewat One Pride MMA, BEI Jogja Dorong Pertumbuhan Investor Baru
BEI Yogyakarta menggelar serangkaian acara guna mendorong lahirnya investor-investor baru. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA--Dalam rangka Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024, Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan Yogyakarta kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan khususnya inklusi pasar modal di kalangan masyarakat.

Bekerja sama dengan CGS International Sekuritas Indonesia, Indopremier Sekuritas, Phillip Sekuritas Indonesia, MNC Sekuritas, dan Kiwoom Sekuritas Indonesia, BEI Kantor Perwakilan Yogyakarta berupaya menciptakan pertumbuhan investor baru melalui event tahunan One Pride MMA yang diselenggarakan pada tanggal 11-12 Oktober 2024 di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Kolaborasi dalam acara ini bertujuan untuk menciptakan pertumbuhan investor baru dengan bersinergi di berbagai kegiatan edukasi dan hiburan, yang menarik minat dari berbagai komunitas. Seperti komunitas olahraga, penggemar e-sports, hingga komunitas sosial.

Di antara kegiatan yang digelar, adalah skrining gratis kanker payudara bagi 500 perempuan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam Program Selangkah dari Siloam Hospital, Yayasan Kanker Indonesia, Yayasan Dayasos Citra Korporat, serta Lions Club Mataram Yogyakarta.

Selain itu, juga digelar nonton One Pride MMA, dengan jumlah penonton yang ditargetkan mencapai 1000 orang, serta kegiatan e-Sport Competition.

Ketua Panitia One Pride MMA, Iyuk Wahyudi mengatakan, event tahunan ini dilakukan berkolaborasi dengan Zona Anak Muda-Jogja Istimewa.

“Zona Anak Muda ini merupakan multi event yang mengelaborasi minat dan bakat anak muda Yogyakarta. Tak hanya para petarung (fighter), melainkan minat kewirausahaan, investasi, seni dan musik, berbagai komunitas hobby kita akomodasi melalui kegiatan bazzar kewirausahaan, literasi dan inklusi pasar modal bersama BEI, dancer competition, DJ Performance, e-sport competition, komunitas motor, dan lainnya,” jelasnya.

Di kesempatan yang sama, Kepala Kantor Perwakilan BEI Yogyakarta, Irfan Noor Riza, mengatakan pentingnya edukasi keuangan khususnya pasar modal dalam rangka meningkatkan jumlah investor lokal. 

“Melalui kerja sama dengan berbagai sekuritas dan komunitas, kami berharap masyarakat, khususnya generasi muda, dapat lebih memahami dan tertarik untuk memulai perjalanan investasi di pasar modal, demi mewujudkan masa depan finansial yang lebih baik,” ujarnya.

Dengan target penambahan ribuan investor baru dari berbagai kegiatan dalam acara ini, BEI Kantor Perwakilan Yogyakarta berupaya terus mendukung pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan jumlah investor lokal yang berkualitas. Dalam kegiatan kali ini BEI Kantor Perwakilan Yogyakarta juga menyerahkan bantuan CSR kepada Yayasan Kanker Indonesia Cabang Koordinator DIY untuk memberikan dukungan dalam program Skrining Kanker Payudara bagi Kaum Wanita di DIY.   

Bursa Efek Indonesia (BEI) merupakan penyelenggara perdagangan efek di pasar modal Indonesia yang selalu berkomitmen untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap pasar modal serta memajukan literasi keuangan di Indonesia. Dan BEI melalui Kantor Perwakilannya di Yogyakarta berperan aktif dalam memberikan edukasi dan fasilitas investasi bagi masyarakat di DIY dan sekitarnya. BEI  Kantor Perwakilan Yogyakarta senantiasa bersinergi sekaligus terbuka kepada seluruh pihak dalam melakukan edukasi sebagai upaya peningkatan literasi keuangan dan inklusi pasar modal di DIY. (*)