Kerja Kolaboratif Tingkatkan Produktivitas Lulusan Janabadra

Kerja Kolaboratif Tingkatkan Produktivitas Lulusan Janabadra

KORANBERNAS.ID,YOGYAKARTA-- Bekerja secara kolaboratif bukan secara individu dinilai mampu membantu meningkatkan produktivitas. Bahkan menimbulkan rasa memiliki dan kesamaan tujuan dalam organisasi.

“Kerja kolaboratif membuat kita menjadi lebih mudah untuk melakukan brain storming ide-ide untuk memecahkan masalah yang ada atau memberikan pekerjaan yang dibutuhkan tepat waktu,” ungkap Rektor Universitas Janabadra Yogyakarta (UJB), Dr Ir Edy Sriyono MT di sela Wisuda 304 lulusan Sarjana (S1) dan Pascasarjana (S2) di kampus setempat, Sabtu (26/2/2022).

Menurut Rektor, pasar kerja modern saat ini telah berubah. Orang menginginkan mobilitas, variasi, dan kesempatan untuk mengembangkan keterampilan mereka. Karenanya alumni Universitas Janabadra diharapkan secara proaktif membina, membangun dan memanfaatkan kekuatan jaringan alumni. Sebab jaringan alumni dapat memberikan sumber daya yang signifikan bagi organisasi dan dapat menambah nilai dalam jangka panjang.

Jaringan ini juga bisa bertindak sebagai jalan pintas untuk menyaring kandidat dan digunakan sebagai alat perekrutan. Jejaring alumni yang kuat dapat menjamin darah baru dan memberi keunggulan atas pesaing yang lain.

“Gampangnya, kalau anda kelak akan merekrut karyawan baru, utamakan lulusan Janabadra. Kalau anda kelak akan membuka tender, utamakan lulusan Janabadra. Jaringan memungkinkan kita untuk melakukan lebih banyak hal dengan energi yang lebih hemat namun tujuan yang justru lebih efektif,” ungkapnya.

Wakil Rektor 1 UJB, Erna Sri Wibawanti SH MHum mengungkapkan, wisuda kali ini digelar secara luring terbatas dan daring. Hanya sebelas wisudawan terbaik yang hadir untuk diwisuda rektor maupun dekan di masing-masing fakultas.

“Karena kondisi pandemi masih seperti ini, maka kampus memutuskan untuk menggelar wisuda secara daring dan luring terbatas,” jelasnya.

Dari Program S2 Magister Manajemen, lulusan terbaik diraih Fajar Pramukti dengan IPK 3,89. Dari Program Magister Hukum, lulusan terbaik Casuri dengan IPK sempurna 4,00 dan dari Program Magister Teknik Sipil, lulusan terbaik diraih Setyo Bayu dengan IPK 3,33.

Sedangkan untuk Program S1, lulusan terbaik Prodi Manajemen diraih Sarwanto dengan IPK 3,68. Prodi Akuntansi Fibrian Cahyo dengan IPK 3,83. Prodi Ekonomi Pembangunan diraih Faiza Az Zahra dengan IPK 3,78. Prodi Teknik Sipil diraih Migna Yunanti dengan IPK 3,57. Prodi Teknik Mesin diraih Wahyu Jaman dengan IPK 3,49.

Untuk Prodi Informatika terbaik diraih Moh Arif Ma'ruf Setiawan dengan IPK 3,67. Dari Prodi Agribisnis, lulusan terbaik diraih Bektinoviasari dengan IPK 3,99. Untuk Prodi Fakultas Hukum diraih Navira Inayati dengan IPK 3,96.(*)