Empat Tahun Pengabdian DPRD Bantul, Senam Bersama Bertabur Hadiah

Kami ingin memberikan yang terbaik bagi masyarakat Bantul.

Empat Tahun Pengabdian DPRD Bantul, Senam Bersama Bertabur Hadiah
Senam bersama dalam rangka empat tahun pengabdian DPRD Bantul dan menyambut HUT ke-78 RI, Minggu (13/8/2023). (sariyati wjaya/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Menandai empat tahun pengabdian serta menyambut HUT ke-78 RI, DPRD Bantul menggelar senam bersama, Minggu (13/8/2023), di Lapangan DPRD Bantul Jalan Jenderal Sudirman.

Acara ini bertabur hadiah mulai dari belasan sepeda, kulkas, mesin cuci, kompor gas, dispenser, kipas angin dan beragam hadiah menarik lainnya.

Acara dilanjutkan dengan dialog Gardu Projotamansari dengan  narasumber Wakil Bupati Joko Purnomo, Ketua DPRD Bantul Hanung Raharjo ST, unsur TNI, Polri dan kejaksaan.

“Dalam masa pengabdian yang keempat tahun, kami senantiasa ingin mengabdi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Bantul,” kata Hanung.

Pemberian hadiah empat tahun pengabdian DPRD Bantul dan menyambut HUT ke-78 RI. (sariyati wijaya/koranbernas.id)

Menurut dia, dewan memiliki tiga tugas pokok dan  fungsi yaitu legislasi, berkaitan dengan pembentukan peraturan daerah, fungsi anggaran yakni kewenangan dalam hal anggaran daerah (APBD) serta  fungsi pengawasan yakni kewenangan mengontrol pelaksanaan perda dan peraturan lainnya serta kebijakan pemerintah daerah.

Sedangkan Wakil Bupati Joko Purnomo mengatakan pemerintah daerah senantiasa bersinergi dengan DPRD Bantul. “Muaranya adalah peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat Bantul,” kata Joko. (*)