16 Siswa SMAN 11 Purworejo Mengikuti Raimuna Nasional

Sebelum berangkat, 16 peserta ini telah melalui berbagai rangkaian seleksi.

16 Siswa SMAN 11 Purworejo Mengikuti Raimuna Nasional
Pemberangkatan kontingen Raimuna Nasional asal SMA Negeri 11 Purworejo Jawa Tengah. (istimewa)
16 Siswa SMAN 11 Purworejo Mengikuti Raimuna Nasional

KORANBERNAS.ID, PURWOREJO -- Sebanyak 16 siswa dari SMA Negeri 11 (Smanlas) Purworejo Jawa Tengah mengikuti kegiatan Raimuna Nasional (Rainas) XII tahun 2023 yang berlangsung 14-21 Agustus 2023 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka Cibubur Jakarta Timur.

Ini merupakan ajang pertemuan Pramuka Pandega usia 16-25 tahun dari seluruh Indonesia. Raimuna Nasional  bertema Pramuka Hebat Indonesia Bangkit,Bangkit:Bangun Generasi Kita.

Pembina Gudep SMAN 11 Purworejo, Arty S Isworo SPd, melalui siaran pers ke redaksi koranbernas.id, Rabu (9/8/2022), mengatakan upacara pelepasan peserta kontingen yang tergabung dalam Gudep XI.06.10.085/086, SMA Negeri 11 Purworejo dilaksanakan Senin (7/8/2023) silam, di sekolah setempat Jalan Raya Kutoarjo-Kebumen, Ketundan Kecamatan Butuh Purworejo.

Acara itu dihadiri Waka Binamuda Kwarcab Purworejo Kak H Soekoso DM S Pd yang didapuk sebagai Pembina Upacara, DKC Purworejo Sekbid Kegiatan Kak Diyan dan Kak Arya serta orang tua dari ke-16 peserta.

“Kami dari SMA Negeri 11 Purworejo mengirimkan peserta sebanyak dua umpi (regu - red) yaitu putra dan putri yang masing-masing berjumlah 8 siswa dan siswi,” kata Arty.

Sebelum berangkat, 16 peserta ini telah melalui berbagai rangkaian seleksi, persiapan dan latihan dengan harapan bisa memberikan yang terbaik bagi kontingen mereka.

Diharapkan mereka membawa nama baik sekolah dan nama Kabupaten Purworejo di kancah nasional. “Smanlas berkelas, Smanlas pasti bisa,” tandasnya. (*)