BNPT Meluncurkan Warung NKRI Digital Desa Kahuman

BNPT Meluncurkan Warung NKRI Digital Desa Kahuman
Kepala Badan Nasional Penanggulan Teroris (BNPT) Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel didampingi Bupati Klaten Sri Mulyani menandatangani berita acara peluncuran Warung NKRI Digital Desa Kahuman Kecamatan Polanharjo Kabupaten Klaten, Rabu (7/2/2024). (masal gurusinga/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, KLATEN--Sebanyak 36 pengelola warung NKRI Digital dari berbagai daerah di Indonesia dan Hongkong mengikuti peluncuran Warung NKRI Digital Desa Kahuman Kecamatan Polanharjo Kabupaten Klaten, Rabu (7/2/2024).

Peluncuran Warung NKRI Digital oleh Badan Nasional Penanggulan Teroris (BNPT) tersebut dipimpin Kepala BNPT Komjen Pol Rycko Amelza Daniel. Program tersebut menjadi wadah edukasi kebangsaan bagi masyarakat. 

Peluncuran Warung NKRI Digital Desa Kahuman juga ditandai dengan acara ngobrol bareng kebangsaan bersama Kepala BNPT, Bupati Klaten, Komite Pengelolaan Tehnologi Informasi dan Komunikasi (KPTIK) dan tokoh Nahdlatul Ulama (NU) KH Ahmad Muwafiq.

Kepala BNPT, Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel mengatakan warung NKRI Digital merupakan program pengembangan warung tradisional yang menjual kebutuhan harian masyarakat hingga produk lokal potensial, namun dikombinasikan perangkat Tehnologi Informasi. Sehingga tidak hanya menjadi sarana peningkatan ekonomi masyarakat, tapi juga bisa menjadi sarana edukasi hingga peningkatan wawasan kebangsaan.

Warung ini juga bisa digunakan sebagai sarana edukasi. Karena antara warung satu dengan yang lain bisa saling berkomunikasi dan antara warga dengan pemerintah bisa berkomunikasi,” katanya.

Dalam pelaksanaannya, BNPT menggandeng KPTIK sebagai pengembang digitalisasi Warung NKRI Digital. Harapannya, melalui digitalisasi tersebut, warung NKRI Digital dapat menjadi wadah bagi mitra deradikalisasi dalam mengembangkan diri dan ekonomi keluarga.

Bupati Klaten, Sri Mulyani menyampaikan Warung NKRI Digital menjadi jembatan masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keutuhan NKRI dan merawat Kebhinnekaan. Menurutnya, dalam penanggulangan paham terorisme, Kabupaten Klaten telah membentuk Paguyuban Kerukunan Umat Beragama (PKUB) yang merupakan pelaksanaan fungsi FKUB di tingkat desa.

Kami berharap Warung NKRI Digital menjadi sarana yang mudah dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujar Bupati. (*)