Satgas PPKM Pasang Stiker di Rumah Pemudik

Satgas PPKM Pasang Stiker di Rumah Pemudik

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN--Satuan Tugas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (Satgas PPKM) desa, memasang stiker di rumah yang ada pemudiknya. Pemasangan stiker ini, untuk memudahkan pengawasan perantau yang pulang kampung saat Libur Hari Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru).

Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama menjelaskan, stiker yang ditempel berisi nama pemudik, alamat pemudik, keterangan sudah vaksin atau belum, status rapid test antigen, tanggal tiba dan tanggal kembali.

Penempelan stiker akan dilakukan Satgas PPKM desa bersama Bhabinkamtibmas dan Babinsa. “Harapannya seluruh pemudik dapat kita monitor,” kata Yanottama Piter, Jumat (24/12/2021).

Piter mengatakan, tidak menutup kemungkinan selama libur Nataru akan terjadi lonjakan pemudik di Kebumen. Pantauan Polres Kebumen, pekan ini menjelang perayaan Natal sudah terjadi arus mobilitas masyarakat ke Jawa Tengah.

Berdasarkan hasil monitoring yang dilakukan sejumlah Polsek, ada pemudik telah sampai ke Kebumen. Bhabinkamtibmas bersama dengan Satgas PPKM tingkat desa, telah melakukan pendataan dan pemasangan stiker di rumah-rumah warga yang melakukan mudik.

Kasi Humas Polres Iptu Tugiman menambahkan, warga tidak perlu khawatir dengan pemasangan stiker karena bertujuan baik untuk kepentingan bersama.

Penempelan stiker juga termasuk dalam program Operasi Lilin Candi 2021 yang sedang digelar Polres Kebumen hingga tanggal 2 Januari 2022 mendatang.

“Jika ada warga yang belum vaksin, melalui stiker itu akan terlihat. Tugas masyarakat adalah mengingatkan warga tersebut, khususnya pemudik untuk melakukan vaksin,” kata Tugiman.(*)